Monday, September 7, 2015

Cara Memindahkan Bibit ke Media Tanam

Cara memindahkan bibit dari poly bag ke media tanam/pot



1. Campur pupuk kandang, sekam dan tanah dengan komposisi 1:1:1

2. Campur hingga benar benar rata

3. Masukkan sebagian campurab tanah ke dalam pot 

4. Saat memindahkan bibit dari poly bag harus hati-hati, bentuk dr polybag diusahakan tetap utuh agar tanah dan pupuk di dalamnya serta struktur tanamannya tidak berubah.

5. Setelah bibit dimasukkan, masukkan kembali campuran tanah dan padatkan

6. Kemudian siram tanaman dengan semprotan agar tanaman yang baru dipindahkan tidak layu

Cara Pembibitan Cabai

Cara Pembibitan Cabai

Daripada beli cabai yang harganya mahal, mending tanam sendiri di rumah yuk! ;)



Bahan :
- bibit cabai
- botol yg dipotong tengahnya
- kapas
- air

Cara :
1. Susun kapas di dalam botol (lihat gambar)



2. Siram kapas dengan air hingga kapas menjadi basah dan lembab


3. Taruh bibit cabai di atas kapas, dan beri jarak secukupnya


4. Taruh di tempat yang tidak terkena langsung sinar matahari

Selamat mencoba ðŸ™Œ

Cara Memilih Bibit Cabai

Cara memilih bibit CABAI

Pemilihan bibit cabai yang bagus bisa dilakukan dengan cara merendam biji tersebut di dalam wadah berisi air. 

Rendam selama 8-9 jam, lalu amati biji mana yang terendam jatuh ke dasar wadah. Itu artinya biji tersebut merupakan bibit yang berkualitas.

Setelah diambil, maka bibit siap untuk disemai dalam polybag atau wadah limbah rumah tangga lainnya seperti yang tertera pada gambar percobaan.




Selamat mencoba :)

Thursday, September 3, 2015

Cara Mudah Menanam WORTEL

Cara Mudah Menanam WORTEL

Kalau di dapur kamu ada bekas bonggol wortel, jangan langsung dibuang ya, karena bonggolnya masih bisa ditanam lagi lho. Ini dia caranya
smile emoticon
Bahan:
- Bonggol wortel
- Gelas / cup plastik bekas
- Air



Cara:
1. Isi wadah gelas dengan sedikit air.
2. Letakkan bonggol wortel ke dalam gelas.
3. Setelah tumbuh daun sekitar 4-5 lembar (kurang lebih 1-2 minggu), pindahkan bonggol ke dalam media tanah, agar pertumbuhan wortel bisa lebih maksimal.
4. Siram bibit setiap pagi dan sore, dalam periode waktu 1-2 minggu. Minggu selanjutnya, bisa disiram hanya di pagi hari atau sore hari saja. Jangan lupa untuk ukur kadar tanahnya apakah sudah cukup lembab atau belum.
5. Sekitar 2-4 minggu dari pemindahan bibit ke tanah, biasanya wortel sudah siap dipanen.


Nah.. selamat mencoba yaa smile emoticon

*foto yang tertera juga sedang dalam tahap percobaan. semoga bisa panen banyak! ^^

Monday, August 31, 2015

Menanam SELEDRI dengan media air


Menanam SELEDRI dengan media air
Cara ini cukup mudah dan bisa memanfaatkan seledri sisa yang ada di dapur.
Bahan :
- bonggol seledri
- gelas air mineral + air
- tusuk gigi
Cara:
1. Isi gelas dengan air secukupnya (jangan terlalu penuh)
2. Tusukkan bonggol seledri dengan tusuk gigi untuk menyangga. Ini dilakukan agar seledri tidak cepat busuk.
3. Masukkan bonggol seledri ke dalam gelas, dengan posisi menggantung atau menyangga pada tusuk gigi
4. Diamkan selama beberapa hari. Jika sudah mulai tumbuh beberapa batang, bisa dipindahkan langsung ke media tanah dan dalam beberapa bulan bisa tumbuh lebih banyak.

Selamat mencoba. Mari menanam :)

Friday, January 23, 2015

OBAT DIABETES

Dr. Iwan Sudrajat menekankan, kalau saja orang yang menerima berita ini bisa lanjut memberitahukan kepada orang lain, maka setidaknya ada satu nyawa yg bisa terselamatkan.
Terima kasih.

Institut Pencegahan Kanker mengumumkan Ranking sayuran anti kanker : 
01: Ubi jalar dimasak 98.7%
02: Ubi jalar mentah. 94.4%
03: Asparagus. 93.9 %
04: Broccoli, 92.8%
05: Kubis/cabbage. 91.4%
06: Kembang kol. 90.8%
07: Seledri. 83.7%
08: Terong. 74.0%
09: Paprica. 55.5%
10: Wortel. 46.5%
11: Golden cauliflower/kmbg kol 37.6%
12: Capsella/shepherd's purse 35,4%
13: Kol/Kohlrabi. 34.7%
14: Mustard. 32.9%
15: Brassica juncea. 29.8%
16: Tomat. 23.8%


Tips utama: Semua kentang mengandung kolagen, terutama ubi jalar kuning paling banyak. Sedangkan bahan anti kanker paling banyak adalah ubi jalar ungu dan juice lemon hangat tanpa gula.

Baru-baru ini ada temuan resep dari negri China : bagi yg berpenyakit diabetes gak usah susah berobat ke dokter lagi. Cukup dg memblender 12 batang kacang panjang di campur 1 buah tomat merah. Minum dihabiskan langsung. 

Bikin 2x sehari. Silakan cek kadar gulanya esok hari,  dijamin langsung turun kadar gulanya. Sudah banyak yg membuktikan, mujarab tanpa pantangan makan lagi. Bantu kirimkan berita ini ke semua kontak.  Bantu mereka yg sakit diabetes agar sembuh.

Selamat mencoba.

PROFILE

Sekilas tentang Rumah Menanam Indonesia

Rumah Menanam Indonesia adalah komunitas peduli lingkungan yang bertujuan untuk menyebarkan semangat menanam atau berkebun kepada masyarakat luas.

Lahirnya komunitas Rumah Menanam Indonesia berawal dari kepedulian para penggiatnya terhadap rusaknya lingkungan hidup saat ini, serta kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya budaya menanam.
Padahal, kegiatan menanam memiliki banyak manfaat, seperti menjaga keberlangsungan ekosistem, meningkatkan kemandirian pangan masyarakat, membentuk pola hidup sehat, meningkatkan rasa cinta terhadap lingkungan, dan lain-lain.

Semoga Rumah Menanam Indonesia ini bisa menjadi wadah bagi para membernya maupun masyarakat luas untuk bersama-sama memetik manfaat dari kegiatan menanam.